Membuat Potret Low-Poly


Cover
Judul:

Membuat Potret Low-Poly

Oleh: Breno Bitencourt
Software: Adobe Illustrator & Photoshop
Lama Pengerjaan: 4 Jam
Level: Menengah
Sumber: Digital Arts Online
File Bahan: -

Intro:


Pada tutorial ini, Designer Brazil, Breno Bitencourt menunjukan pada Anda langkah-langkah dalam membuat potret low-poly keren dalam Illustrator dan Photoshop.

Rahasia untuk membuat karya dengan gaya ini adalah bekerja dari referensi foto terbaik dan pada pertama kali Breno mengungkapkan bagaimana menangkapnya (menggunakan dirinya sendiri sebagai model). Ia bahkan mengungkapkan bagaimana bekerja dalam photoshop, kemudian membuat sebuah versi vector dalam Illustrator.

Breno mengatakan Anda tidak perlu menjadi ahli dalam Illustrator atau Photoshop untuk mengikuti tutorial ini, selama Anda memiliki mata yang bagus dan sejumlah kesabaran.



Langkah 1

Pertama Anda akan memerlukan foto yang baik sebagai referensi. Untuk tutorial ini, saya memilih foto saya sendiri, jadi saya meminta sedikit bantuan pada teman saya untuk mendapatkan gambar.

Tips penting disini adalah gunakan perspektif untuk menunjukan kedalaman, memiliki cahaya dan bayangan bervariasi, dan coba untuk memastikan model Anda memiliki aksesoris bersudut tajam yang akan kontras dengan kelembutan kulit dan pakaian (seperti kacamata, perhiasan atau kerah).

Dari foto ini Anda perlu memilih pecahan terbaik untuk dikombinasikan dalam satu gambar yang akan Anda gunakan  sebagai referensi utama. Seperti yang dapat Anda lihat dari screenshot ini, Saya telah memilih wajah dari satu, kacamata dari lainnya, dan detail lain dari jepretan lain. Jadilah pemilih dalam tahap ini, Ini sangat berguna.

Pada setiap bagian, potong dengan hati-hati bagian yang Anda inginkan. Kemudian buka dokumen baru pada photoshop dengan background hitam, dan letakan setiap elemen dalam layer terpisah.


Langkah 1


Langkah 2

Sekarang Anda perlu mengkombinasikan mereka untuk membuat referensi sempurna Anda. Hapus bagian yang tidak diperlukan dan buat susunan dari bagian yang telah Anda pilih, gunakan Mask dan mode Blending untuk membawa mereka bersama.

Anda tidak harus menyatukan foto seperti nyata, anda ingin membuat referensi foto yang keren seperti saya. Sebagai contoh, saya tidak suka cara lengan kacamata duduk di telinga saya, maka saya tambahkan.

Saya juga mengubah beberapa bagian dari rambut yang tidak begitu menarik.

Langkah 2


Langkah 3

Sekarang Anda memiliki gambar terintegrasi, atur kontras, keseimbangan warna, level dan seperti membuat gambar lebih dinamis.

Saya tidak harus mengatakannya tetapi saya biasanya menggunakan fungsi Auto Contrast, Auto Colour, dan Auto Level pada Photoshop (dalam menu Image) menjadi benar-benar berguna disini jika Anda tidak ingin membetulkan komposisi secara manual.

Langkah 3

 

Langkah 4

Saya ingin warna dari hasil akhir karya seni saya lebih hangat dari pada referensi foto, jadi untuk membawanya mendekati yang saya inginkan, saya tambahkan layer ungu penuh dengan mode blending Screen.

Langkah 4

 



Langkah 5

Sekarang kita tiba pada bagian yang memakan waktu dalam proses: hubungan segitiga. Tidak ada trik rahasia untuk ini, Anda perlu melakukannya dengan tangan. Kenapa? Karena otak Anda lebih baik dari pada skrip otomatis apapun dalam menentukan kontur wajah.

Berikut beberapa panduan. Bagian kecil ,membutuhkan segitiga kecil. Jangan pernah membuat segiempat, mereka terlihat salah. Tempelkan pada segitiga. Ini lebih mudah jika subyek Anda memiliki hidung lurus seperti saya. Hidung bulat akan mengganjal.

Buat tautan Anda menggunakan brush kecil pada layer kosong diatas gambar. Gunakan warna cerah yang kontras dengan foto. Saya memilih biru atau hijau, karena kedua warna tersebut yang mungkin tidak dimiliki subyek Anda dalam wajahnya (kecuali mereka memiliki tato belalang sembah di leher).


Langkah 5

Langkah 6

Jika Anda sudah dapat sejauh ini, tepuk punggung Anda, Anda telah melakukan banyak kerja keras.

Ini saatnya memperbaiki berbagai segitiga yang salah. Sembunyikan referensi gambar, Anda perlu berkonsentrasi pada tautan. Bersihkan dan lihat setiap segitiga yang lupa anda buat.

Setelah Anda sempurnakan, ubah warnanya menjadi putih sehingga kontras dengan background hitam dan simpan sebagai jpg.

Sekarang nyalakan Illustrator.

Langkah 6

Langkah 7

Tempatkan tautan Anda pada artboard, kunci dan saatnya tracing sebuah tautan vector dari segitiga diatasnya dalam warna yang kontras (saya menggunakan ungu cerah) menggunakan Pen tool.

Ulangi hal ini akan menyita banyak waktu, maka letakan daftar musik, kopi terbaik dan mulai perjalanan panjang ini.

Berikut sebagian tips untuk mempercepat proses. Anda tidak perlu menutup segitiga Anda, hanya gunakan pentool untuk menandai tiga titik. Ini mungkin terdengar konyol, tetapi ini akan menyelamatkan sekantung waktu Anda dari ratusan segitiga yang Anda buat.

Langkah 7

Langkah 8

Anda juga tidak perlu presisi, Anda akan menggunakan trik yang bagus untuk membawa mereka bersama dalam sedikit langkah.

Langkah 8

Langkah 9

Telah ada banyak pekerjaan, tetapi Anda bagus. Ambil nafas. Dan ingat untuk menyimpannya.

Langkah 9

Langkah 10

Sekarang saya akan mengajarkan Anda trik membuat semua titik terhubung sempurna pada posisi yang tepat. Ini prosedur yang mudah, tentu saja, Anda perlu mengulangnya sebanyak Anda membuat segitiga dalam potret. Menggunakan Direct Select tool, pilih setiap grup titik yang seharusnya ada pada tempat yang sama.

Langkah 10


Langkah 11

Buka panel Align dan klik pada Horizontal Align Center dibawah Align Anchor Points.

Langkah 11

Langkah 12

Lalu klik pada Vertical Align Center dan semua titik Anda tepat pada tempat yang sama. Oh yeah!
Langkah 12

Langkah 13

Sekarang pindahkan titik ke sekitar untuk memperbaiki posisinya jika diperlukan.
Lalu ulangi langkah 10-12 untuk semua simpul Anda. 

Langkah 13


Langkah 14

Sembunyikan tautan yang Anda buat dalam photoshop. Cek kembali tautan Anda jika ada segitiga yang terlewat (saya selalu lupa setidaknya sepuluh segitiga setiap potret). Cara terbaik untuk melakukannya adalah memilih semua vektor Anda (Cmd/Ctrl + A) kemudian balikan Fill dan Stroke (Shift + X).

Jika Anda menemukan sebuah kehilangan, kembalikan Fill dan Stroke pada seharusnya (Shift + X lagi), tambahkan segitiga dan cek lagi. Ketika Anda mendapatkan tautan lengkap, lanjutkan pada langkah berikutnya.

Langkah 14


Langkah 15

Tempatkan referensi foto Anda pada layer dibawah tautan vektor Anda dan ratakan dengan sempurna. Ini akan membantu Anda mendapatkan warna yang tepat dari photo Anda untuk potret yang dikenali. Kunci layer referensi.

Langkah 15

Langkah 16

Sekarang bagian yang paling menyenangkan, mari tambahkan warna. Pilih setiap segitiga bergiliran, pilih Eyedropper tool (I) dan pilih warna disetiap tengah-tengah segitiga untuk mengisinya.

Langkah 16



Hasil Akhir:


Hasil



Download


Tidak ada komentar:

Posting Komentar